BUKA BERSAMA EMC 2016


Assalamualaikum..
Kami dari segenap mahasiswa Elektromekanik mengucapkan Minal Aidzin Walfaizin Mohon Maaf Lahir dan Bathin. Gimana nih liburan nya seru gak ? wahh jangan lupa tetap belajar ya walaupun liburan begini.
Pada postingan kali ini, kami akan membahas tentang bagaimana rentetan acara yang telah diadakan pada tanggal 17 Juni 2016 tepatnya pada hari kamis, dengan acara BUKA BERSAMA EMC 2016 di AUDI STTN BATAN YOGYAKARTA. Acara yang bertujuan untuk meningkatkan rasa solidaritas dan mempererat silaturahmi antar angkatan maupun satu angkatan,  acara seperti ini rutin diadakan oleh EMC pada bulan Ramadhan.
Beginilah rentetan acara BUKA BERSAMA EMC 2016 :
Acara dimulai dari pukul 16.00 WIB.
Diawali pemberian sambutan oleh ketua EMC



Yang kedua pembukaan acara yang diisi dengan pembacaan Al – Qur’an oleh Ghifari salah satu mahasiswa dari elmek 15.


Setelah mendengarkan lantunan ayat Al-Qur’an, acara buka bersama EMC malam itu diisi dengan penampilan nasyid yang beranggotakan bang Ghozi, Bang Bugar, Bang Ari  dan Bang Winata, mereka menamai perkumpulan nya dengan masamba voice.


Lanjut ke acara selanjutnya dan ini merupakan hal yang paling ditunggu tunggu oleh para peserta yaitu azan magrip maghrip yang berkumandang, para peserta langsung  bersama sama menyantap hidangan nasi kuning tumpeng dan minuman segar yang telah disediakan. Disini lah moment inti dari acara buka bersama EMC, kita membaur tanpa ada batasan umur maupun angkatan, kita hanya tau kalau kita dari satu jurusan yang sama dengan pdl yang sama dan atas nama EMC. Bagian ini juga menandai bahwa acara telah selesai dan berjalan dengan lancar.


Para Ketua Hima periode 2014-2016

Itulah review dari acara Buka Bersama EMC 2016, mudah-mudahan acara seperti ini akan terus diadakan ditahun-tahun berikut nya.

Oke sekian dari kami dan sampai jumpa di postingan-postingan selanjutnyaa, tetap terus pantengin blog kami yaa… jangan ada yang ketinggalan !! Elmekk Jayaa !

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages